Sunday, September 16, 2012

Layanan Kesehatan Gakin dan Pendidikan Untuk Semua




Pelayanan kesehatan dan pendidikan merupakan kebutuhan dasar dari setiap manusia. Oleh karena out peningkatan layanan kesehatan untuk keluarga miskin (Gakin), keluarga kurang mampu (SKTM) serta pendidikan merupakan prioritas utama Pemprov DKI Jakarta dalam lima tahun terakhir. Jumlah dana APBD yang dialokasikan untuk membiaya ke dua layanan ini naik dari tahun ke tahun. 


Hasilnya yang dicapai dalam lima tahun terakhir ini (2008-2012) cukup memuaskan. Jumlah penduduk miskin dan kurang mampu yang dilayani fasilitas pelayanan kesehatan milik Pemprov DKI terus meningkat dari tahun ke tahun.

Begitu juga di sektor pendidikan, jumlah bantuan yang diberikan kepada masing-masing siswa melalui sekolah juga terus meningkat sehingga wajib belajar 9 tahun bisa terselenggara secara memuaskan di Jakarta. Oleh karena itu, mulai 2012 Pemprov DKI akan menerapkan wajib belajar 12 tahun. Ini tentu akan membuat alokasi dana APBD untuk membiayai pendidikan di Jakarta akan lebih besar lagi, sehingga manfaatnya yang diterima warga Jakarta akan juga ikut bertambah.  

Tabel 5: Perkembangan Indikator Pendidikan dan Kesehatan
I. PENDIDIKAN
No
Uraian
Nilai/Jumlah
1
Total Pemberian Bantuan Operasional Pendidikan
Rp 4,639 triliun

          BOP SD/MIN
Rp 2,554 triliun

          BOP SMP/Ts
Rp 1,355 triliun

          BPP SLTA
Rp 728,759 miliar
2
Pembangunan Sekolah Baru (2008-2012)
1 SD, 2 SMP dan 1 SMA
3
Rehabilitasi Sekolah (2008-2012)
121 Gedung

         SD
53 Gedung

        SMP
35 Gedung

        SMA
33 Gedung
4
Rehabilitasi Berat dan Sedang SD, SMP dan SMA
815 Gedung
5
Tingkat Kelulusan:


        SD (2012)
100%

        SMP (2012)
99,99%

        SMA/SMK (2012)
99,98%

Rata-rata Lama Sekolah (2011)
11,61 Tahun

II. KESEHATAN
No
Uraian
Nilai/Jumlah
1
Pelayanan JPK Gakin dan SKTM di Puskesmas (2008-2012)
7,524 Juta Kasus
2
Pelayanan JPK Gakin dan SKTM di RUSD (2008-2012)
2,074 Juta Kasus
3
Penanganan Korban Bencana (2008-2012)
87.872 Kasus
4
Peraihan Sertifkasi ISO 9001:2008 (2008-2012)
4 RSUD, 152 Puskemas
5
Indeks Pembangunan Manusia (IPM)
Naik dari 77,6 (2007) menjadi 78 (2011)
6
Rata-rata Harapan Hidup
Naik dari 72,6 tahun (2007) menjadi 76,3 tahun (2012)

No comments:

Post a Comment